Laman

Jumat, 13 September 2013

5 GRUP LAWAK (TRIO) TERKENAL DI INDONESIA

1. WARKOP D.K.I

awalnya grup lawak ini berpersonil 5 orang, yaitu rudy, nanu, dono, kasino, dan indro. dengan nama warkop prambors. warkop kala itu hanya melawak lewat lewat radio kemudian ke panggung , namun rudy yang menderita "demam panggung" tak bisa melanjutkan karir. sedangkan Nanu meninggal tahun 1983 karena sakit lever. kemudian WARKOP prambors sekarang lebih dikenal dengan nama WARKOP D.K.I (singkatan dari Dono, Kasino, Indro). Warkop telah  meluncurkan 9 Kaset rekaman dan puluhan FILM bioskop. pada era 90-an film Warkop sering diputar di TV untuk menyambut idul fitri dan tahun baru. pada tahun 2000-an warkop menjajal karier di televisi dengan nama Warkop milenium. setelah kematian Kasino di tahun 1997 dan Dono tahun 2001, Indro masih terus berkarier mempertahankan nama WARKOP walau sendirian.


2. BAGITO
BAGITO adalah singkatan dari BAGI roTO, personilnya antara lain Mi'ing, Didin, dan Unang. Mi'ing adalah personil paling tua dan pernah bekerja sebagai "asisten panggung" untuk grup lawak WARKOP. sampai Mi'ing punya inisiatif sendiri untuk membentuk grup BAGITO. BAGITO pada tahun 1995-2000 pernah tampil di acara gebyar BCA setiap malam minggu dan acara BAKSO (BAGITO SHOW). namun seiring dengan pudarnya kepopulran BAGITO dan tingkah personil paling muda yaitu Unang yang bermasalah dengan keluarganya, nama BAGITO tak lagi muncul, namun tak ada juga yang bilang klo mereka bubar. mereka hanya sibuk dengan urusan mereka sendiri, Mi'ing jadi anggota DPR, Didin jadi pembawa acara, sedangkan Unang tetap jadi pelawak. mereka tampil di TV tampa embel-embel BAGITO.


3. BAJAJ
Bajaj adalah grup lawak indonesia yang beranggotakan Aden, Isa, dan Melky. Grup lawak ini memulai karier dengan mengikuti audisi pencarian bakat pelawak yang dibuat oleh TPI. Kemudian Bajaj semakin dikenal luas publik dengan bermain dalam sinetron Para Pencari Tuhan (PPT) mulai dari seri pertama sampai seri ke-enam. namun sang produser, Dedy Mizwar, tak bisa lagi ikut dalam pembuatan Film karna sudah menjadi wakil gubernur. BAJAJ juga pernah tampil di acara lawak Cagur Naik Bajaj di ANTV bersama dengan grup lawak Cagur..


4. CAGUR
Cagur adalah grup lawak yang beranggotakan Denny, Narji, dan Bedu, namun di tahun-tahun berikutnya Bedu mengundurkan diri dan posisinya digantikan Wendy. dulunya sebelum Wendy masuk Nama Cagur sendiri merupakan singkatan dari Calon Guru yang disebabkan anggota Cagur adalah mahasiswa Universitas Negeri Jakarta (UNJ). Cagur semakin luas dikenal dengan bermain dalam acara lawak Cagur Naik Bajaj di ANTV bersama dengan grup lawak Bajaj. Cagur juga pernah masuk kancah perfilman dengan judul film "Pijat atas tekan bawah"









5. PATRIO
Patrio adalah grup lawak yang namanya merupakan singkatan dari ketiga anggotanya: Parto, Akri, dan Eko.
Grup ini berdiri pada tanggal berdiri 10 November 1994. Mereka pertama mencapai ketenaran nasional lewat acara televisi Ngelaba di stasiun TPI ( sekarang MNCTV)). Setelah nama mereka populer, masing-masing anggota sering mendapat pekerjaan untuk manggung sendiri-sendiri. Meski demikian, mereka tetap berkomitmen untuk Patrio.
Eksistensi mereka juga diwarnai atas keberhasilan trio pengocok perut ini mempertahankan "Ngelaba" sebagai top program komedi selama 13 tahun. Atas prestasi ini MURI (Museum Rekor Indonesia) memasukkan nama Patrio dalam buku rekornya.
Pada tahun 2008, grup ini membuat acara komedi terbaru setelah acaraNgelaba yang dipertahankan selama 13 tahun, yaitu Sensasi yang masuk kedalam televisi swasta pada tahun 2008. Sayangnya komedi ini hanya bisa bertahan selama 2 tahun daripada acara Ngelaba yang dipertahankan dengan perbedaan 11 tahun lamanya.